Tips menikmati kopi yang aman ala penderita maag - ngopi sekarang di ibaratkan keharusan yang tidak bisa ditinggalkan dalam kegiatan sehari-hari selain makan dan minum. Rasanya nongkrong jika tanpa kopi terasa kurang akrab, itu sebabnya kopi hitam sudah masuk ke dalam bahan pokok yang wajib ada dalam daftar belanjaan.
Lantas bagaimana penderita maag seperti saya tanpa meninggalkan kopi setiap harinya?
Memang didalam kandungan kopi terdapat zat asam yang membuat asam lambung naik. Asam lambung setiap orang berbeda, ada yang asam lambungnya tinggi ada juga yang rendah. Tingkatan ini yang membuat sebagian orang merasa tidak cocok dengan asupan kopi hitam bahkan sebaliknya.
Meminum kopi pada pagi hari memang terasa nikmat, apalagi dengan sebatang rokok namun saya tidak menganjurkan karena itu menurut saya pribadi. Perlu diketahui pada pagi hari dalam keadaan perut yang kosong sebaiknya sobat tidak lantas menghajar kopi, sebab ada ritual ngopi yang harus sobat tahu agar sedikit aman bagi penderita maag.
Lantas bagaimana penderita maag seperti saya tanpa meninggalkan kopi setiap harinya?
Memang didalam kandungan kopi terdapat zat asam yang membuat asam lambung naik. Asam lambung setiap orang berbeda, ada yang asam lambungnya tinggi ada juga yang rendah. Tingkatan ini yang membuat sebagian orang merasa tidak cocok dengan asupan kopi hitam bahkan sebaliknya.
Meminum kopi pada pagi hari memang terasa nikmat, apalagi dengan sebatang rokok namun saya tidak menganjurkan karena itu menurut saya pribadi. Perlu diketahui pada pagi hari dalam keadaan perut yang kosong sebaiknya sobat tidak lantas menghajar kopi, sebab ada ritual ngopi yang harus sobat tahu agar sedikit aman bagi penderita maag.
Sarapan sebelum ngopi pagi
Seperti yang saya katakan tadi sebelum sobat menghajar kopi sebaiknya sarapan terlebih dahulu, atau setidaknya meminum segelas air putih biar lambung sobat gak kaget nantinya.
Beri jangka waktu setengah jam untuk lambung mencerna makanan baru sobat bisa menikmati kopi.
Atur skala ngopi yang tepat
Kalau biasanya sobat ngopi sehari bisa 5-6 kali sebelum menderita maag, nah sekarang saatnya mengurangi skala ngopi menjadi sehari 1-2 kali saja itupun lebih baik jika ingin saja.
Mengatur skala ngopi adalah tindakan yang tepat apalagi para penderita maag seperti saya, karena perokok pasif juga butuh kopi hitam untuk menstabilkan racun yang masuk melalui asap rokok.
Rebus kopi dengan takaran air yang pas
Ini tips yang jitu yang saya dapatkan dari salah satu teman saya yang sampai saat ini masih teringat dibenak yaitu merebus kopi dengan air dengan takaran yang pas hingga mendidih sehingga ampas baik yang kasar maupun yang halus akan tenggelam (tidak mengambang).
Selain zat asam dalam kopi, ampas kasar yang seringkali mengapung dalam segelas kopi yang membuat perut terasa melilit. Jika hanya air ditermos saja yang digunakan untuk menyeduh kopi saya rasa tingkat suhu panasnya sudah berkurang. Tapi jika langsung diseduh kopi akan benar-benar matang.
Itulah sedikit tips ngopi yang aman ala penderita maag, namun perlu diketahui bahwa penderita maag sebenarnya ngopi itu sebuah pantangan kecuali buat anda yang bandel!