Pasang Adsense di Video Blog Anda? Haram !

Pasang Adsense di Video Blog Anda? Haram !
Masdim.id - Diawali dari diskusi saya dengan seorang blogger senior…tentang keabsahan memasang Adsense pada Video Blog.

Saat ini, menampilkan video, gambar atau multimedia lainnya di blog sangatlah mudah. Banyak sekali blogger yang menampilkan multimedia untuk memperkuat konten blognya. Ada pertanyaan menarik, ketika kita menampilkan video atau multimedia lainnya, bolehkah dimonetisasi?

Studi kasus untuk Google Adsense, hingga pertanyaan diatas dirubah menjadi Ketika kita menampilkan video atau multimedia lainnya di domain kita, bolehkah dipasangi Adsense?

Saya browsing di Blog Adsense dan menemukan hal menarik. Saya terjemahkan bebas sebagai berikut.

    Sebagai seorang publisher, kita harus dapat memposisikan diri sebagai advertiser. Artinya, apakah Anda mau memasang iklan di halaman blog Anda sendiri. Kalau Anda mau untuk memasang iklan disitu, ada kemungkinan orang lain pun juga sama, tetapi kalo Anda tidak mau memasang, apalagi orang lain !!

    Berikut kategori spesifik yang diharamkan untuk dipasangi Adsense :
    1. Situs dewasa : termasuk gambar dan video yang mengeksploitasi aktivitas seksual.
    2. Kekerasan : gambar dan video yang memuat kekerasan, peperangan, berdarah-darah, kecelakaan, korban kejahatan dan apapun yang kurang nyaman untuk ditonton.
    3. Ras : gambar dan video yang memuat isu Rasial atau memojokkan kelompok atau organisasi tertentu.

Nah bagian terpentingnya ada pada bagian berikut :

    Juga, perhatikan bahwa publisher juga tidak diperkenankan untuk memasang Google Adsense pada halaman yang dengan tanpa ijin menyebarkan material (gambar/video) yang dilindungi oleh hak cipta.

Nah ada beberapa kesimpulan yang bisa saya ambil disini, yakni :

1. Kita bisa menampilkan multimedia di Blog kita, selama tidak melanggar hak cipta.
2. Terkait dengan no1, apabila multimedia yang ditampilkan tidak melanggar hak cipta, Anda boleh memasang Adsense didalamnya.
3. Apabila multimedia yang Anda tampilkan masih melanggar hak cipta, HENTIKAN SEGERA ! Karena siapapun tahu kalo pembajakan itu menyakiti orang lain. Atau hilangkan Adsense dari halaman blog Anda ganti dengan broker PPC lainnya seperti Bidvertiser.

Semoga kita semua bisa belajar !

Post a Comment

Previous Post Next Post
Advertising Space